Sampoerna Agro Landak Area Jalin Silahturahmi Dan Buka Puasa Bersama Wartawan

STRATEGINEWS. Id. Landak Kalbar- Perusahaan Sampoerna Agro Landak Area menggelar acara buka puasa bersama dengan para wartawan di Ngabang Kabupaten Landak Kalimantan Barat Rabu (26/3/2025) sore. Acara ini dihadiri oleh staf dan pimpinan perusahaan Sampoerna agro Landak Area.

Dalam kesempatan ini, Regional Head Plantation Support PT. Sampoerna Agro Landak Area, Rahmat, S.P, M.Hut menyampaikan bahwa acara buka puasa bersama ini bertujuan untuk mempereratkan silaturahmi di antara staf, pimpinan perusahaan dan wartawan yang ada di Kabupaten Landak.

“Acara buka puasa bersama ini juga sebagai bentuk menjalin komunikasi yang baik supaya tidak ada diskomunikasi di antara kita,” ujar Rahmat.

Rahmat meminta, jika ada informasi-informasi yang belum seimbang dengan perusahaan, bisa di konfirmasi dengan pihak manajemen perusahaan dulu.

Dengan demikian, diharapkan acara buka puasa bersama ini dapat memperkuat keharmonisan dan kekeluargaan di antara pihak perusaan dan para wartawan yang ada di Kabupaten Landak ini.

Sementara Heri Irawan yang mewakili para Wartawan di Kabupaten Landak menyambut baik buka puasa dan silahturahmi ini sehingga kedepannya hubungan baik ini tetap terjaga.

” Mari kita bersama-sama menjaga keamanan investasi di Kabupaten Landak ini sehingga Kabupaten Landak ini lebih aman dan kondusif,” harap Heri.

(Man)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *