STRATEGINEWS.id, Jakarta – Penggiat Usaha Mikro Kecil Menengah [UMKM] Jawa Barat, Cecep Muhidir, MBA mengatakan, UMKM saat ini terus menggeliat.
Cecep mengajak para pelaku UMKM untuk menjual produk yang diminati konsumen dengan melakukan riset terlebih dahulu, mengamati kekurangan dan kelebihan, lihat peluang dan melakukan inovasi-inovasi agar produk yang dihasilkan bisa diterima pasar dan menembus pasar global.
“ UMKM di Indonesia memiliki peluang yang sangat tinggi dan peran pemerintah maupun swasta angat penting untuk pendampingan UMKM menembus pasar global,” kata Cecep Muhidir kepada strateginews.id, Senin [8/5/2023]
Cecep menambahkan, UMKM merupakan soko guru bagi perekonomian Indonesia, karena UMKM menyerap sangat banyak sekali tenaga kerja .
Cecep yang juga ketua DPC PWRI Kabupaten Kuningan ini menyebut, sinergitas, gotong royong menjadi kunci untuk terus mengembangkan UMKM.
” UMKM harus kita bantu bagaimana memasarkan produk sehingga akan lebih dikenal dan siap masuk pasar global,” ungkapnya.
“ Jika dulu pedagang langsung ke lapangan, maka sekarang dibantu dengan pasar online UMKM. Ternyata, banyak pelaku UMKM kecil yang belum mengenal marketplace, mulai memasarkan dagangannya melalui WhatsApp dan hal tersebut menyebar dan menjadi budaya komunikasi baru di lingkungan pelaku UMKM kecil. Budaya ini akhirnya menginspirasi budaya baru dalam jual beli,” pungkas Cecep Muhidir.
[nug/red]