Musyawarah DGJ 2026: dr. Samuel Senduk Raih Suara Terbanyak, Resmi Jadi Ketua

dr. Samul Senduk. (dok. pribadi)

STRATEGINEWS.ID (Jakarta) – Dodutu Golf Jakarta (DGJ) resmi menetapkan dr. Samuel Senduk, Sp.PD sebagai Ketua Dodutu Golf Jakarta periode 2026–2027 dalam rangkaian acara pemilihan pengurus yang digelar di Jakarta Golf Club (JGC) Rawamangun, Jumat (23/1/2026).

Rangkaian kegiatan diawali dengan pertandingan golf bersama yang dimulai pada pukul 13.00 WIB. Selanjutnya, seluruh peserta dan undangan mengikuti ibadah Natal dan Tahun Baru (Nataru) yang dipimpin oleh Pdt. Teddy Masinambow. Acara kemudian dilanjutkan dengan sidang pemilihan Ketua Dodutu Golf Jakarta periode 2026–2027.

Dalam pemilihan tersebut, terdapat dua kandidat calon ketua, yakni dr. Samuel Senduk, Sp.PD dan Ferdy Walangare. Proses pemilihan dilaksanakan secara demokratis melalui sistem voting dengan prinsip one man one vote. Dari hasil pemungutan suara, kandidat nomor urut 1, dr. Samuel Senduk, Sp.PD, memperoleh suara terbanyak dan ditetapkan sebagai ketua terpilih.

Penetapan Ketua Dodutu Golf Jakarta dituangkan dalam berita acara pemilihan yang menyatakan bahwa pada tanggal 23 Januari 2026, berdasarkan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Dodutu Golf Jakarta serta Surat Penunjukan Nomor DGJ 002/Des/2025 tertanggal 09 Desember 2025 tentang Pemilihan Pengurus Dodutu Golf Jakarta Periode 2026–2027, tim pemilihan secara sah menetapkan dr. Samuel Senduk, Sp.PD sebagai Ketua Dodutu Golf Jakarta masa bakti 2026–2027.

Keputusan tersebut ditetapkan oleh Tim Pemilihan dan sudah bertandatangan, Ketua Tonny Mandagi dan Sekretaris Donny Manusama, serta diketahui oleh Penasihat Dodutu Golf Jakarta Tilly Kasenda dan anggota Irenne Tidajoh.

Acara tersebut turut dihadiri sejumlah tokoh dan senior Dodutu Golf Jakarta, antara lain Penasihat DGJ Tilly Kasenda, Letjen (Purn) Johny Lumintang, Irjen Pol (Purn) Drs. Harry Montolalu, Marda (Purn) Johnny Awuy, serta para senior Dodutu Golf Jakarta seperti Franky Rungkat (Wakil Ketua Umum JGC), Samel Rumende, Eddie Pesik, dan tamu undangan lainnya.

Sebagai Ketua terpilih, dr. Samuel Senduk yang akrab disapa Dokter Sem menyampaikan harapannya agar Dodutu Golf Jakarta ke depan tidak hanya menjadi wadah silaturahmi, tetapi juga berperan aktif dalam pembinaan atlet golf muda.

“Ke depan, saya berharap Dodutu Golf Jakarta dapat ikut membina atlet-atlet golf muda agar mampu berprestasi dan bersaing di event-event nasional bahkan internasional,” ujarnya.

Dengan kepengurusan baru ini, Dodutu Golf Jakarta diharapkan semakin solid dan berkontribusi positif bagi perkembangan olahraga golf di Indonesia. (SN/son)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *