Strateginews.id- Sulawesi Tengah, Calon Gubenur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura selaku incumbent/petahana dihadapan ratusan simpul Koalisi Relawan Sangganipa (KRS) menyampaikan sekaligus menegaskan, Tagline “KU’EVA” Saya Lawan ! Bukan ditujukan pada seseorang, kelompok atau komunitas, tetapi tak lain adalah tagline perjuangan untuk melawan kemiskinan, dan ketertinggalan Sulawesi Tengah untuk menuju transformasi menuju Sulteng Emas.
Perjuangan untuk melawan kemiskinan, dan ketertinggalan diberbagai bidang pembangaunan di Sulawesi Tengah akan dilakukan dengan prioritas potensi sumber daya yang ada atau yang kita miliki misalnya potensi bidang pertanian, perkebunan, peternakan dan perikanan.
Potensi dibidang pertanian kita memiliki areal persawahan yang sangat luas, pengembangan perkebunan kakao, kopi, teh, dan karet, serta tanaman hortikultura yang terdiri dari berbagai macam jenisnya yang mau tidak mau harus dikelola dengan teknik yang modern.
Dibidang peternakan kita akan mengembangkan produksi peternakan, melalui inseminasi buatan terhadap ternak sapi sehingga kalau sekarang sulteng hanya memiliki produksi ternak sampai hanya ratusan ekor, maka kedepan melalui inseminasi buatan akan dapat ditingkatkan menjadi ribuan ekor/tahun, hal ini akan menaikan berat ternak dari 100 Kg/ekor menjadi 500 Kg/ekor.
Salah salah keseriusan pemerintah Sulteng dibawah kepemimpinan H. Rusdy Mastura periode pertama sebagai Gubenur, telah mempersiapkan lahan di daerah Napu untuk investasi dibidang peternakan seluas puluhan ribu hektar, dan lokasi investasi bidang peternakan sapi sudah diliat investor yang dibawah Duta Besar Vietnam. Jelas Bung Cudy panggilan akrab masyarakat Sulteng.
Hasil dari pengembangan bidang pertanian perkebunan dan hortikultura, seperti durian yang sekarang ini pasarannya telah menembus pasar Cina, dan akan menyusul nanti buah buahan lain seperti nangka, manggis, kakao serta tanaman hortikulturan lain seperti jagung, kacang, dan lainnya. Kalau program ini berhasil kita kerjakan, maka daerah sulteng akan menjadi penyangga IKN ditiga bidang yakni Pertanian, Perkebunan, Peternakan dan hortikultura.
Irwan Sang Petarung
Kehadiran Bupati Sigi H. Moh. Iwan Lapatta dalam acara Koalisi Relawan Sangganipa menjadi perhatian relawan KRS dan secara khusus Calon Gubernur H. Rusdy Mastura. Sebagai sosok petarung Bupati Sigi walaupun masih menjabat Bupati dan Ketua salah satu partai politik berani dan mau menjadi Ketua Koalisi Relawan Sangganipa. Cudy mengaku figur Iwan, sapaan akrabnya adalah sosok anak muda petarung. ‘’Ini adalah figur petarung. Berani mempertaruhkan apapun nanti risiko hanya untuk bergabung dalam perjuangan Sangganipa,’’ kata Cudy dengan suara bergetar sambil menahan tangis.
Relawan diminta mengambil inspirasi dari keberanian ‘Sang Pengabdi’ yang berani memperjuangkan nilai – nilai kebenaran, kejujuran dari suara hati nurani. ‘’Tidak takut dengan ancaman apapun. Mau jadi pemimpin tapi takut – takut,’’ tegas Rusdy Mastura. [Damai Tebisi]