STRATEGINEWS.Id, OKU Selatan – Sebanyak 40 Keluarga Penerima manfaat (KPM) Bantuan Langsung Tunai Dana Desa tahap 3 (BLT-DD) saat ini telah menerima dana bantuan yang bersumber dari Dana Desa yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Suka Maju kecamatan Banding Agung kabupaten Oku Selatan pada hari rabu (18/10/2023).
Penyaluran BLT-DD, Dihadiri Langsung Oleh Kepala desa Suka Maju Junaidi Spd, selain itu dihadiri pula oleh Ketua BPD, Pendamping lokal desa dan Kasi pmd kecamatan Banding Agung , Perangkat desa dan Polsek banding agung, Babinsa serta undangan lainnya.
Junaidi Spd.selaku kepala Desa Suka maju turut memberikan sambutan dalam acara Penyaluran BLT-DD tersebut menyampaikan bahwa bantuan BLT untuk dapat membantu perekonomian masyarakat yang termasuk dalam kategori miskin, sehingga menjadi salah satu bentuk upaya pengurangan kemiskinan ekstrem di wilayah desa Suka maju.
Dalam kesempatan itu juga Kades Junaidi Spd. menyampaikan bahwa BLT sebagai upaya untuk meringankan masyarakat miskin dan kiranya dapat digunakan dengan sebaik-baiknya, bahkan untuk membuka usaha agar manfaat dana BLT lebih maksimal.
” Penyaluran dana BLT ini supaya dapat digunakan dengan sebaik-baiknya, bila perlu untuk jadi modal usaha agar supaya perekonomian berjalan dan pendapatan juga bertambah”. Ujar Kades di akhir sambutannya .
(dyt)