Berita  

Perempuan bertato ditemukan tewas di kontrakannya di Toba

Ilustrasi penemuan mayat.

STRATEGINEWS.id, Medan — Perempuan bertato di lengan kiri dan dada ditemukan meninggal dunia di rumah kontrakannya di Dusun 1, Sosor Pangasean, Desa Aruan, Kecamatan Laguboti, Kabupaten Toba, Sumut, Rabu (7/6/2023) sekitar pukul 00.30 WIB.

Kepala Desa Aruan, Bintang Aruan, ketika dikonfirmasi pers membenarkan adanya temuan mayat di desanya, seperti dikutip dari Waspada.id, Rabu (7/6/2023) sore.

Bintang Aruan menuturkan, pertama sekali informasi adanya temuan mayat di desanya dia terima dari Kepala Dusun (Kadus) 1 Sosor Pangasean, Tiurma Fitriyani Panjaitan, yang menghubunginya via telepon.

“Saya ditelepon Kadus, katanya ada boru India ditemukan meninggal dunia di depan rumahnya. Korban ini belum ada satu bulan tinggal di rumah tersebut. Kebetulan Kadus saya tinggal di depan rumah korban. Saya pun kaget kenapa tiba-tiba ada yang tinggal boru India di dusun tersebut. Pasalnya tidak ada laporan kepada saya sebelumnya terkait adanya warga keturunan India yang tinggal di desa saya. Meski demikian, saya langsung turun ke lokasi. Saya kaget tiba-tiba sudah ada yang menangis, laki-laki marga Napitupulu di situ,” tutur Bintang Aruan.

Dikatakannya, berdasarkan kartu identitasnya, diketahui bahwa korban bernama Rosnny Kaur, kelahiran Pematang Siantar, 26 Desember 1991. Korban merupakan warga Jalan Kapten Muslim, Komplek Griya, Helvetia Timur, Kecamatan Helvetia, Medan, dengan status perkawinan menikah dan pekerjaannya wiraswasta.

“Sebelumnya sudah diingatkan Kadus kepada pemilik kontrakan agar korban datang melapor, dan memang tiga hari setelah tinggal di kontrakan itu, korban datang menemui Kadus dan mengaku bahwa dia warga Medan namun mempunyai usaha pengobatan herbal untuk mata di Siborongborong dan di Balige,” imbuhnya.

“Dari keterangan saksi yang disampaikan kepada saya, sebelumnya laki-laki teman korban tersebut hendak masuk ke dalam rumah sekitar pukul 00.30 WIB. Dia turun dari mobil, sementara empat temannya masih menunggu di dalam mobil. Saat dia buka pintu, dia kaget menemukan korban dengan kondisi tertelungkup di lantai tengah. Saat itu, si saksi sempat bertanya, kenapa kau tidur di sini, Sayang? Namun korban tidak menjawab. Saat tubuh dia periksa, ternyata sudah ada darah keluar dari mulut korban, ada seperti luka cakaran di bagian tangan korban. Saksi langsung berteriak minta tolong dan seketika TKP menjadi ramai,” paparnya.

Kades Aruan pun langsung menelepon personel Polsek Laguboti yang selanjutnya pemeriksaan dan identifikasi diambil alih oleh kepolisian.

Kapolres Toba, AKBP Taufiq Hidayat Thayeb SH SIK, melalui Kasi Humas Polres Toba, AKP Bungaran Samosir, membenarkan adanya penemuan mayat di Lumban Sosor Desa Aruan Kecamatan Laguboti dan telah ditangani Polsek Laguboti bersama Polres Toba.

“Disampaikan, setelah menerima informasi Kapolsek Laguboti AKP Agus Sucipto beserta personel piket Polsek Laguboti mendatangi lokasi aduan masyarakat yang ditemukan mayat,” tutur Bungaran.

Personel Polsek Laguboti langsung mengamankan TKP dan mengambil dokumentasi serta mengumpulkan keterangan dari para saksi.

“Saat ini kematian korban masih didalami termasuk pemeriksaan saksi-saksi, dan terhadap korban sedang dilakukan otopsi di RSUD Porsea. Jadi tolong bersabar ya, setelah ada titik terang baru akan kami rilis resmi kepada media,” tukas Bungaran.

(KTS/rel)

banner 400x130 banner 400x130

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *