STRATEGINEWS.co, Landak Kalbar – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Landak dan juga sebagai Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Landak Heri Saman, S.H.,M.H menghadiri dan sekaligus Mengumumkan Pemenang Lomba Masakan Kuliner Khas Dayak Dalam Rangka Naik Dango Ke-XXXVIII di Rumah Radakng Aya’ Ngabang. Senin (24/04/2023)
Ketua DPRD Landak dan Ketua DAD Landak Heri Saman, S.H., M.H. berkesempatan untuk memberikan kata sambitan dan membacakan pemenang Lomba Masakan Kuliner Khas Dayak.
“Dalam perlombaan kalah menang itu biasa, yang penting mau untuk ikut berpartisipasi. Berkaitan dengan itu saya mengucapkan terimakasih dan kami selalu mensupport kegiatan ini, dan mudah mudahan kedepannya nanti kegiatan ini dapat dikemas dengan lebih baik”. Ujar Heri Saman Ketua DPRD Landak dan Ketua DAD Landak.
Heri Saman juga berterimakasih kepada Ketua Panitia beserta Jajaran dan seluruh pengatur kegiatan atas terlaksana nya kegiatan ini dengan baik dan lancar.
“Seluruh peserta akan mendapatkan sertifikat atau piagam dari penyelenggara sehingga dapat menjadi kenang kenangan dan motivasi, dan diharapkan kegiatan ini juga dapat memperbaharui inovasi kuliner kuliner dayak” Ujar Heri Saman.
[sartiman]