STRATEGINEWS.id, Metro Lampung – Momentum mempererat tali silaturahmi dan mengambil berkah di bulan suci Ramadhan 1444 Hijiriah, Kantor Hukum BHP & Partner menggelar buka puasa dengan Klien dan rekan perwakilan wartawan media cetak dan elektronik, Sabtu (15/4/2023).
“Buka puasa ini kita gelar untuk mempererat talisilaturahmi dan rasa persaudaraan antara Tim Kantor Hukum BHP dengan Klien dan rekan Wartawan,” Ujar Adv. accs. Prof. Dr. Bennadi, S.H., M.H. selaku Advokat Managing Partner.
Menurut beliau, walaupun berbeda pendidikan, kepentingan dan latar belakang, namun silaturahmi tetap kita lakukan.
“Saya mengucapkan terimakasih atas kehadiran Klien dan rekan-rekan perwakilan dari wartawan. Dalam momentum buka puasa yang kita gelar hari ini, disamping bisa mempererat tali silaturahmi dan semoga dalam pertemuan kita kali ini, bisa membawa barokah untuk kita semua,” Ungkapnya.
Dalam kesempatan itu juga Andy Gunawan, S.H. atau dengan panggilan akrap nya Andy Sakti mengucapkan syukur acara Buka Puasa Bersama di Kantor Hukum BHP yang beralamatkan di Jalan Jenderal Sudirman No.78 RT.002 RW.001 Kelurahan Ganjarasri Kecamatan Metro Barat Kota Metro Provinsi Lampung (Dekat Makam Pahlawan Kota Metro). Berjalan lancar dan ramai dengan diiringi hiburan organ tunggal.
“Andy Sakti mengungkapkan rasa syukur dan bahagia, bisa bersilaturahmi dengan Klien dan teman perwakilan wartawan media cetak dan elektronik.
Mudah-mudahan ajang silaturahmi kita ini, wujud dari kebersamaan yang menjadi berkah untuk kita dan kuarga,” Tandas Andy Sakti.
Pewarta: Sam/Red.